BNI Fokus Poles Bisnis Anak di 2023, Ini Bocorannya

Jakarta, CNBC Indonesia – Emiten perbankan pelat merah PT Bank Negara Indonesia Tbk. (BBNI) atau BNI akan fokus memperkuat bisnis perusahaan anak di tahun 2023 ini. Wakil Direktur Utama (Wadirut) BNI Adi Sulistyowati saat paparan kinerja kuartal I-2023 mengatakan BNI juga tengah mendukung strategi transformasi bisnis yang sedang berjalan di beberapa perusahaan anak.

Read More

Salah satunya, perusahaan sedang melakukan transformasi terhadap BNI Multifinance. Corporate Secretary BNI Okki Rushartomo menerangkan bahwa transformasi dilakukan dengan mengubah fokus bisnis perusahaan anak tersebut.

“Terkait transformasi di perusahaan anak, salah satu perusahaan yang sedang kami lakukan adalah di BNI Multifinance. Transformasi ini dilakukan dengan mengubah fokus bisnis BNI Multifinance dari segmen komersial ke segmen konsumer,” katanya saat dihubungi CNBC Indonesia, Selasa (18/4/2023).

Okki menjelaskan, sejumlah transformasi yang dilakukan pihaknya adalah penguatan sumber daya manusia, infrastruktur teknologi, operasional. Selain itu, BNI juga berencana untuk meningkatkan jumlah cabang sehingga dapat memberikan akses yang lebih luas bagi nasabah.

Niat BNI untuk memperkuat bisnis perusahaan anak juga disertai dengan aksi korporasi. Tahun ini, aksi korporasi perusahaan akan difokuskan untuk bisnis perusahaan anak.

“Adapun tahun ini juga perseroan telah merencanakan aksi korporasi yang difokuskan untuk memperkuat bisnis perusahaan anak melalui penambahan penyertaan modal ke beberapa perusahaan anak,” kata Wadirut saat Paparan Kinerja Kuartal I-2023 BNI secara virtual, Selasa (18/4/2023).

Okki menerangkan penyertaan nilai tambahan modal itu dimaksudkan untuk mendukung pemenuhan infrastruktur dalam rangka transformasi dan ekspansi bisnis perusahaan.

[Gambas:Video CNBC]



Artikel Selanjutnya


Tembus RP 18,3 Triliun, Laba Bersih BNI 2022 Pecah Rekor!

(Zefanya Aprilia/ayh)


Sumber: www.cnbcindonesia.com

Related posts